Kamis, 23 Juni 2011

Empat Perintah Tuhan Yesus


             Perintah,pesan,janji Tuhan,kata-kata penguat dan penghiburan sebenarnya   ada diAlkitab dimana Alkitab adalah tulisan yang dibuat atas dasar ilham dari Allah sendiri.
            Salah satu perintah Tuhan yang berupa ajakan/undangan yang berasal dari Tuhan langsung adalah Marilah kepada-Ku,semua yang letih lesu.. yang terdapat dalam matius 11:28-30, didalam ayat ini terdapat empat perintah yaitu…
            Pertama adalah Marilah datang kepada-Ku.. hal ini adalah ajakan atau undangan yang berasal dari pada Allah.. dan bagi yang mau mengikutinya akan ada damai (Yoh 14:27),kelegaan (Mat 11:28b) danpemeliharaan dari pada Allah (Yoh 10:19,Mzm 23) serta karena Ia sumber berkat (Yoh 10:10)
            Hal ke dua adalah Belajarlah pada-Ku. seseorang belajar kepada orang yang dianggap lebih pintar dari orang itu, tentunya belajar kepada Tuhan itu karena Ia murah hati (Mat 10:24) dan karena Ia penuh Hikmat serta karena Ia maha guru Yak(1:5)
            Hal ke tiga adalah ikutlah Aku.. seseorang mengikuti seseorang tentu punya tujuan dan maksud yang menguntungkan bagi orang itu, maka dari itu maksud saudara dan saya mengikut Tuhan adalah karena Ia jalan keselamatan (Yoh 14:6),Karena Ia adalah terang dunia (Yoh 8:12) dan karena Ia memelihara(Mzm 121:1-8)
            Hal ke empat adalah Selesaikan masalah bersama Tuhan. Ayat 30 dalam Matius 11:28-30 yang berbunyi Sebab kuk yang Kupasang itu enak dan beban-Ku pun ringan.” itu berarti bahwa bejlan bersama Tuhan itu enak tapi ingat Tuhan tidak pernah berjanji bawa langitkan selalu biru,lautan tanpa ombak atau hidup saudara dan saya tanpa masalah.. tapi Tuhan berjanji bahwa Ia kan selalu setia dan siap tuk menolong saudara dan saya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar