Kamis, 01 Januari 2015

Jangan Ragukan Firman Allah s’bab Rancangan Allah Tidak Pernah Gagal

Pembicara: Ibu Pdt. Keintjem

Lukas 1: 5-25
                   6 Keduanya adalah benar di hadapan Allah dan hidup menurut segala perintah dan ketetapan Tuhan dengan tidak bercacat 13 Tetapi malaikat itu berkata kepadanya: ” Jangan takut, hai Zakharia, sebab doamu telah dikabulkan dan Elisabet, isterimu, akan melahirkan seorang anak laki-laki bagimu dan haruslah engkau menamai dia Yohanes 18 Lalu kata Zakharia kepada malaikat itu: ”Bagaimanakah aku tahu bahwa hal ini akan terjadi? Sebab aku sudah tua dan isteriku sudah lanjut umurnya.”


Sebelum pemberitahuan kelahiran Yesus kepada maria, Allah telah memberitahukan terlebih dahulu kepada Zakharia, Zakharia adalah Imam Allah dan ia dipandang benar dihadapan Allah dan tidak bercacat dihadapan Allah, kemudian pada saat itu Allah memberitahukan kepada Zakharia bahwa istrinya akan mengandung dan melahirkan anak laki-laki yang akan dinamai Yohanes. Namun pada saat itu Zakharia ragu akan perkataan Malaikat itu kepadanya maka ia menjadi bisu sampai istrinya melahirkan anak laki-laki itu (Lukas 1:13&18 dan Lukas 1:62-64). Pemberitaan mengenai kelahiran inipun disampaikan kepada Abraham pada masa tuanya dan Maria.

Hal inipun kerap kali dirasakan dalam hati saudara, kerap kali saudara berkata aku tidak mungkin, kesempatan sudah tertutup, atau bisa juga orang-orang disekeliling saudara juga berkata nga mungkin, sudah tidak bisa, atau perkataan-perkataan lain yang bisa melemahkan iman saudara sendiri, nah hal itulah yang menjadi pertanda saudara mulai meragukan kuasa dari firman Allah.

Saudara setiap firman yang tertulis dan saudara baca adalah perkataan-perkataan yang membangkitkan iman, perkataan-perkataan yang penuh pengharapan, dan pengharapan itu bukan pengharapan yang mengecewakan. Kemudian setiap firman yang telah saudara baca adalah firman yang akan digenapi dalam kehidupan saudara. Jadi saudara apapun yang saudara dengar yang melemahkan iman buanglah jauh-jauh dan perhatikanlah setiap firman Tuhan yang saudara baca atau dengar itulah yang akan menjadi nyata dalam kehidupan saudara sebab rancangan Tuhan adalah rancangan damai sejahtera dan rancangan-Nya tidak pernah gagal dan itu nyata dalam kehidupan orang.

Saudara saat ini kita telah memasuki tahun yang batu tahun 2015, banyak menjadi pertanyaan bagi setiap mengenai apa yang terjadi. Namun sekali lagi jangan perhatikan setiap hal yang melemahkan iman, namun perhatikanlah firman Tuhan yang membangkitkan iman dan percayalah kepada Allah. Masalah boleh datang, tantangan, sakit penyakit bisa datang, badai atau gelombang besarpun bisa terjadi, tetapi firman Tuhan tetap untuk selama-lamanya dan setiap orang yang percaya akan dipelihara dan diselamatkan oleh Tuhan.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar